Pilih Mana, Beli Rumah Baru atau Bekas (Bagian 2)
Pilih Mana, Beli Rumah Baru atau Bekas (Bagian 2)
4. Desain
Tak dipungkiri, bagi penyuka barang vintage rumah bekas mungkin bisa menjadi pilihan yang tepat. Rumah bekas atau tua memiliki desain yang lebih tradisional hingga bernilai sejarah.
Rumah-rumah tua juga memiliki dekorasi yang lebih detail, misalnya penggunaan lantai, atap hingga bahan material. Di sisi lain, rumah-rumah baru menggunakan barang bahan yang lebih canggih dan juga desain yang pasti lebih modern dengan rancangan yang mengikuti zaman.
Pada akhirnya, keputusan membeli rumah bekas atau baru harus disesuaikan dengan kebutuhan Anda. Jika Anda menginginkan rumah dengan model vintage, namun barang-barang modern, Anda bisa melakukannya. Atau, Anda membeli rumah baru agar tak ada biaya perbaikan lain yang harus dikeluarkan lagi.
5. Lingkungan
Rumah bekas memiliki lingkungan yang sudah terbentuk, biasanya sudah ada fasilitas umum yang lengkap seperti sekolah, tempat ibadah hingga pertokoan.
Sebaliknya, rumah baru biasanya belum memiliki lingkungan yang terbentuk sehingga tak banyak kelengkapan fasilitas umum. Bahkan tetangga pun masih sedikit dan sepi.
Comments
Post a Comment